Album Cover Zuzuzaza

Zuzuzaza

Sal Priadi

7

[Verse]

Dekatkanlah sedikit ke hidungku wangi rambutmu

Yang mulai terbakar matahari itu

Sertakan ikut juga ruak Gimlet yang tumpah

Ia mengoyak cerah warna blusmu itu

[Pre-Chorus]

Aku tahu posisi dudukmu nyaman sekali

Tapi bolehkahku ganggu?

Maukah kau berdansa samba denganku

Walau tak ada suara bongo-nya?

[Chorus]

Kita bisa buat sendiri

Bunyi-bunyian itu

Kita karang sama-sama

Sekarang

[Scat]

[Chorus]

Kita bisa buat sendiri

Bunyi-bunyian itu

Kita karang sama-sama

Sekarang giliranmu

[Scat]